Game Online Indonesia – Mengikuti berita mengenai Henry Cavill yang akan membintangi film The Witcher, Netflix merilis Tampilan Pertama Henry Cavill Sebagai Geralt of Rivia, karakter utama dari game The Witcher. Film ini diadaptasi dari novel fantasi oleh Andrzej Sapkowski, seri ini akan mengambil pengaruh dari seri game terkenal yang dikembangkan oleh CD Projekt RED (Cyberpunk 2077).
Film ini akan berfokus pada si pemburu monster selagi ia melawan makhluk supernatural dengan bantuan dari kekuatan spesialnya. Henry Cavill akan membintangi film ini bersama dengan Fretta Allan sebagai Ciri, Anna Shaffer sebagai Triss, dan Anya Chalota sebagai Yennerfer. Kalian bisa lihat full cast-nya disini.
Menurut kalian gimana? apakah Henry Cavill cocok berperan sebagai Geralt ? tulis pendapat kalian dibawah ini.
Dalam berita terkait, Rambo 5 memasuki produksi dengan Sylvester Stallone.
Get your first look at Henry Cavill in The Witcher! pic.twitter.com/1O2eWS1MkP
— Netflix US (@netflix) October 31, 2018